Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan: Komisi III DPRD Jambi Stuba ke PU Sumsel

Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan: Komisi III DPRD Jambi Stuba ke PU Sumsel

JAMBISTAR.ID-Komisi III DPRD Provinsi Jambi melakukan study banding ke Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Tata Ruang (PUBMTR) Provinsi Sumatera Selatan, Senin (2/10/2023).

Study banding ini terkait pembahasan tentang percepatan peningkatan konektivitas jalan daerah Intruksi Presiden (Inpres) nomor 3 tahun 2023.

Sekretaris Komisi III DPRD Provinsi Jambi, Ahmad Fauzi mengatakan, dari diskusi yang dilakukan ada beberapa hal yang mungkin bisa kita tiru berkaitan dengan strategi penanganan jalan.

“Di Sumatera Selatan jalan mantapnya di tahun ini 93,6 persen. Beberapa strategi yang dilakukan dengan membagi ruas jalan ke dalam UPTD-UPTD, sehingga penanganan jalan mereka fokus, dan strategi dengan penangan mayor menjadi kunci untuk terciptanya jalan mantap di Sumsel,” kata Fauzi.

 

“Ini merupakan sesuatu yang baik untuk kita terapkan di Provinsi Jambi, sehingga 1.003 Km jalan di Provinsi Jambi bisa ditangani secara baik di tahun-tahun yang akan datang,” lanjutnya.

Ia menambahkan, beberapa hal lain, seperti penanganan jalan khusus dan standarisasi jalan yang di bangun di Sumsel, berdasarkan perintah dari UU jalan kita juga harus memenuhi standarisasi pembangunan jalan di Jambi.

“Insya Allah ini kita terapkan di tahun 2024, kita juga akan memberi masukan pak Gubernur dalam penyusunan RPJMD ke depan harus mengikuti kaidah-kaidah penanganan jalan yang benar seperti dilakukan Sumsel, sehingga pemerataan pembangunan jalan di Jambi bisa kita rasakan,” tukasnya.(*)

Editor: Hadian




Komentar Facebook


Berita Terkait

Dewan Minta Masyarakat Tetap Waspada di Musim Hujan

JAMBISTAR.IS– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi mengimbau semua masyarakat di Kabupaten dan Kota agar selalu waspada di musim

Read more

Harimau Terkam Warga Kerinci, Waka I DPRD Provinsi Jambi Minta Dishut Pastikan Keselamatan Warga Lain

JAMBISTAR.ID-Wakil Ketua (Waka) I DPRD Provinsi Jambi, Ivan Wirata angkat bicara terkait adanya komplik hewan buas dengan manusia di Kabupaten Kerinci

Read more

DPRD Jambi Desak JBC Segera Bangun Kolam Retensi

JAMBISTAR.ID-Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi Ivan Wirata meminta komitmen Jambi Bisnis Center (JBC) segera merealisasikan kolam retensi yang menjadi k

Read more

Ketua DPRD Jambi Ingatkan Pemprov Serius Tangani Karhutla

JAMBISTAR.ID-Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto meminta dan mengingatkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi untuk serius menangani kebakaran huta

Read more

Pinto Minta Dinas Latih UMKM Berdayakan Ecommerce

JAMBISTAR.ID-Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi minta Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jambi untuk lebih aktif dalam memberikan pelatihan-pelatihan kepad

Read more

DPRD Jambi ingatkan pemerintah optimal serap APBD

JAMBISTAR.ID-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi mengingatkan pemerintah provinsi setempat mengoptimalkan penyerapan Anggaran Pendapa

Read more