Illustrasi

Tak Hanya Bank Jambi, Ternyata Ada 14 Bank yang Bermasalah dengan PT SNP. Ada Bank Raksasa

JAMBISTAR.ID-Direktur Utama Bank Jambi Yunsak El Halcon ditahan kejaksaan Selasa (9/5/2023) setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi pembelian surat utang ke PT Sunprima Nusantara Pembiayaan (SNP).

Bank Jambi membeli surat utang jangka menengah (medium term notes) PT SNP senilai Rp 310 miliar. Tetapi PT SNP gagal bayar yang membuat catatan Bank Jambi kehilangan Rp 230 miliar.

Ternyata PT SNP, induk perusahaan ritel barang-barang rumah tangga dan elektronik kredit Columbia itu, tak hanya bermasalah dengan Bank Jambi.

Ada 14 bank yang juga menjadi debitur PT SNP saat perusahaan itu mengalami gagal bayar pada 2017-2018 senilai Rp 2,1 triliun.

PT SNP akhirnya dipailitkan. Seorang petingginya berinisial LD berstatus buron hingga kini.

Dirangkum dari berbagai sumber, 14 bank yang menjadi dibitur PT SPN itu termasuk bank raksasa Bank Mandiri, Bank Central Asia, dan Bank Panin.

Lalu, Bank Resona Perdana, Bank J-Trust, Bank Nusantara Parahyangan, Bank Victoria, Bank China Trust, Bank Internasional Nobu, Bank Woori Saudara, Bank DJB, Bank Sinarmas, Bank Capital, dan Bank Ganesha.

Kejati Jambi kini memproses rentetan kasus gagal bayar itu di Bank Jambi. Selain El Halcon, kejaksaan menetap tiga nama lainnya sebagai tersangka.

Mereka adalah LD, Direktur PT Columbindo Perdana-Cash & Kredit dan Direktur PT Citra Prima Mandiri, anak Leo Candra, pemilik PT SNP. Dia masih buron.

Tersangka lainnya, DS, Direktur Investment Banking PT MNC Sekuritas pada 2014-2019, yang sudah ditahan bersama El Halcon.

Terakhir, AI, Pjs Direktur Capital Market PT MNC Sekuritas pada 2016-2019, yang kini sedang ditahan di Lapas Bukit Tinggi, Sumatera Barat.(*)




Komentar Facebook


Berita Terkait

Ini Kata Gubernur Jambi Terkait Direktur Bank Jambi Tersangka Korupsi

JAMBISTAR.ID-Pasca dilakukan penahan Dirut Bank Jambi Yunsak El Halcon oleh Kejati Jambi, akhirnya Gunernur Jambi Al Haris an

Read more