Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi Pinto Jayanegara

Pinto Jayanegara Minta Kementrian Kominfo RI Tambah Tower Seluler di Jambi

JAMBISTAR.ID-Anggota DPRD Provinsi Jambi minta Kementrian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia bangun penambahan tower seluler di Provinsi Jambi.

Hal itu diungkapkan oleh Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi Pinto Jayanegara saat menghadiri konsultasi ke Kementerian Komunikasi dan Informatika RI pada Selasa (29/8/23) kemarin.

Pinto Jayanegara menyebut, Provinsi Jambi masih banyak daerah dan desa yang belum terbangun tower jaringan seluler. Apalagi di Jambi juga banyak memiliki destinasi wisata.

"Jadi hari ini kita meminta kepada Kemenkominfo untuk adanya penambahan tower di Provinsi Jambi khusus nya daerah yang padat penduduk dan daerah wisata," kata Pinto Jayanegara.

Walaupun saat ini program internet masuk desa telah terealisasi di desa-desa yang membutuhkan jaringan untuk kelancaran aktivitas pemerintahan dan masyarakat. Namun hal tersebut belum memadai.

"Program internet masuk desa memang telah terealisasi di desa, namun itu hanya berlaku di kantor desa saja untuk kepentingan kinerja perangkat desa sedangkan yang kita inginkan program internat masuk desa inikan merata juga ke masyarakat bukan hanya dilingkungan kantor desa saja," ungkapnya.(*)

Editor: Hadi




Komentar Facebook


Berita Terkait

DPRD Jambi Terus Perjuangkan Tenaga Honorer BLUD RSUD Raden Mattaher

JAMBISTAR.ID-Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi Ivan Wirata memperjuangkan status Honorer BLUD RSUD Raden Mattaher ke Kemenpan RB pada Jumat (15/11/2024)

Read more

Dalami Kemitraan Pers dan Pemerintah, Komisi I DPRD Provinsi Jambi Sambangi Dewan Pers

JAMBISTAR.ID-Komisi I DPRD Provinsi Jambi konsultasi ke Dewan Pers untuk mencari masukan dan informasi terkait media yang bermitra dengan pemerintah p

Read more

Cari Solusi Penyelesaian Perambahan Kawasan Hutan, Komisi II Konsultasi ke Kemenhut

JAMBISTAR.ID-Komisi ll DPRD Provinsi Jambi melakukan konsultasi ke Kementerian Kehutanan (Kemenhut), Kamis (14/11). Konsultasi dipimpin Ketua Komisi I

Read more

Bahas Ranperda Tanggungjawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan, Pansus III DPRD Jambi Stuba ke Riau

JAMBISTAR.ID-Anggota Pansus III DPRD Provinsi Jambi melaksanakan studi banding ke Bappeda Provinsi Riau, Selasa (29/8/2023). Studi banding itu, dalam

Read more

Bahas Perkembangan Telekomunikasi, Pansus I DPRD Provinsi Jambi Konsultasi ke Menkominfo

JAMBISTAR.ID-Anggota Pansus I DPRD Provinsi Jambi melaksanakan konsultasi ke Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Republik Indonesia, Sela

Read more

Hadiri Laporan Kinerja, Edi Purwanto Dukung Bank Jambi Terus Berinovasi

JAMBISTAR.ID-Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto menghadiri silaturahmi dan penyampaian laporan kinerja PT Bank Pembangunan Daerah Jambi Semester

Read more